Ta'aruf

وإنما الناس بحار، فلا تحكم على أعماقهم وأنت لا ترى إلا شواطئهم.

Manusia adalah lautan, maka jangan menilai kedalamannya sementara kamu tidak tahu apa-apa selain pantainya.


Ta'aruf

Berasal dari 'arafa, yaitu, mengetahui. Jika kamu kira ta'aruf adalah istilah yang dipakai untuk kali pertama mengenal orang, dan berhenti ketika kamu sudah mengetahui nama dan CV sederhananya, maka kamu salah.

Ta'aruf adalah proses panjang, bahkan ia berjalan seiring sebuah relasi berjalan. Tetap terjadi ta'aruf bahkan ketika pernikahan telah mencapai usia ke-duapuluhlima. Tetap ada ta'aruf meski kamu sudah bekerja dengan teman-temanmu dalam puluhan event dan acara.

Singkatnya, ta'aruf adalah cara kita untuk mengetahui "ta'rif" seseorang. Ta'rif adalah definisi. Semakin kita berta'aruf, kita akan tahu definisi hidupnya yang sebenarnya itu apa...

Karena manusia itu berlapis-lapis. Semakin dikenal, maka ia akan membuka tabir lapisan terdalamnya. Dan kita akan semakin tahu dia siapa. Apa yang membuatnya bersedih, alasan apa yang membuat dia jadi pendiam, sebab apa yang membuat dia membenci aroma tertentu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar